Jasa Live Streaming di Kol.id untuk Pemenuhan Kebutuhan Marketing — Tiara Tia - A Lifestyle and Review Blog

Jasa Live Streaming di Kol.id untuk Pemenuhan Kebutuhan Marketing

Tahukah teman-teman bahwa selain bekerja kantoran, saat ini ternyata menjadi seorang influencer, terutama influencer yang sering melakukan live streaming ternyata bisa meningkatkan pertumbuhan brand serta pemasaran produk? Iya, kalian nggak salah baca kok. Saat ini di berbagai media sosial dan e-commerce sudah menyediakan fasilitas live streaming, maka jasa live streaming bisa menjadi salah satu key.

Influencer memang berasal dari bahasa Inggris yang berarti 'orang yang memberi pengaruh' atau 'pemberi pengaruh'. Seorang influencer dapat memiliki ribuan followers, atau bahkan hingga mencapai jutaan pengikut. Dengan banyaknya pengikut setianya, maka seorang influencer dapat memanfaatkannya untuk menjadi ladang penghasilan, meningkatkan pemasaran, hingga meningkatkan pertumbuhan brand.


jasa live streaming



Iya, kamu nggak salah baca, karena ada beberapa alasan mengapa mengapa influencer sangat penting dalam kegiatan pemasaran.




4 Alasan Mengapa Pentingnya Influencer dalam Kegiatan Pemasaran




Meningkatkan Brand Awareness


Seorang influencer dengan konten-kontennya yang kreatif dan menarik dapat membantu dalam pertumbuhan brand, dengan cara meningkatkan kesadaran akan merek atau brand awareness, menjadikannya terlihat berbeda dan lebih menonjol ketimbang kompetitor yang serupa.


Membuat Produk Menjadi Pusat Perhatian


Para pengikut setia seorang influencer bisa menjadi kunci untuk membuat produk kita menjadi pusat perhatian. Produk, jasa, ataupun layanan yang ditawarkan pun lebih terlihat oleh para pengguna media sosial dan mereka bisa mempelajarinya secara lebih lanjut.


Menjangkau Konsumen yang Lebih Banyak


Sebagai seorang konten kreator, influencer membuat berbagai konten kreatif yang di-publish pada berbagai kanal sosial media pribadinya secara rutin. Konten-konten yang ditawarkan pun tak jarang dibungkus secara inovatif serta solutif, sehingga dapat menjadi solusi pemecah atas sebuah masalah. Hal ini akan membuat para audiens merasa lebih dekat secara emosional, yang akan berimbas pada jangkauan konsumen yang lebih banyak.


Membangun Kepercayaan Konsumen


Membangun kepercayaan publik bukanlah hal yang mudah. Maka dari itu, influencer dengan pengaruhnya yang kuat kepada para followers-nya dapat dimaanfaatkan untuk membantu membangun kepercayaan konsumen terhadap produk, layanan, dan jasa yang kita tawarkan. Sebab dengan engagement yang dimiliki influencer tersebut, mereka dapat menyediakan konten yang dapat memenuhi kebutuhan akan target konsumen bisnis kita, sehingga dapat membangun kepercayaan konsumen di saat bersamaan.




Pentingnya Live Streaming dalam Pemenuhan Kebutuhan Marketing




Live streaming sekarang sudah menjadi kunci dalam pemenuhan kebutuhan marketing. Setidaknya ada tiga keunggulan dari live streaming, antara lain:


Interaksi secara Real Time


Influencer yang sedang live streaming dapat berinteraksi secara real time dengan para audiens. Konsumen bisa bertanya dan dapat dijawab saat itu juga.



live streaming
Saat live streaming dapat berinteraksi dan demonstrasi produk secara langsung.




Demonstrasi Produk


Produk yang sedang dipamerkan dapat ditunjukkan cara kerjanya secara langsung, sehingga konsumen bisa mendapatkan pemahaman mendalam akan cara kerja produk dan fungsinya bersamaan secara real time.


Penjualan Secara Langsung


Sesi live streaming pun dapat dimanfaatkan untuk penjualan secara langsung. Tak jarang penjualan produk pun meningkat tajam saat live streaming, apalagi bila ditambahkan dengan beragam voucher dan diskon yang ditawarkan.

Live streaming bahkan sudah teruji bahwa memiliki pengaruh dalam meningkatkan keputusan pembelian produk. Sudah ada beberapa jurnal yang beredar yang dapat teman-teman cari di google, ya.




Jasa Live Streaming dengan Live Commerce, Make It Easy! dari Kol.id




Kol.id merupakan sebuah platform marketing terpadu. Kol.id menyediakan solusi untuk memenuhi keseluruhan kebutuhan marketing Tiktok, Instagram, dan Youtube. Kol.id menyediakan layanan jasa live streaming yang menjadikan brand dapat berinteraksi secara langsung dengan para audiens.

Adapun jasa live streaming dari Kol.id ini didukung oleh tim yang berpengalaman dalam live streaming dari berbagai platform sosial media dan e-commerce. Sebut saja Shopee, Instragram, hingga Tiktok dengan e-commerce support yang berorientasi pada hasil.




Tiga Langkah pada Proses Jasa Live Streaming dengan Live Commerce di Kol.id




Discovery


Langkah pertama ini mencakup brief brainstorming, pembuatan brief, serta bagaimana mengkomunikasikan brief secara efektif.


Planning Jasa Live Streaming


Adapun langkah kedua ini mencakup persiapan host secara mendalam, membangun lingkungan streaming, serta menataan tim secara profesional.


Execution


Dan langkah ketiga adalah pelaksanaan live streaming yang dilakukan secara terfokus. Kol.id juga memastikan untuk membuat perbaikan secara langsung selama live streaming, serta tim dan dukungan yang siap membantu kapanpun selama live streaming berlangsung.



influencer






Komitmen Pemberian Layanan Jasa Live Streaming Terbaik dari Kol.id




Ada lima komitmen pemberian layanan live streaming dari Kol.id:


Drive Business Objective


Kol.id didukung oleh tim berpengalaman yang telah terbukti dalam meningkatkan berbagai tujuan bisnis. Mulai dari mendongkrak pemasaran hingga brand awareness, Live Commerce dari Kol.id adalah juaranya.


Costumer Satisfaction


Klien Kol.id kebanyakan adalah klien yang berulang. Hal ini disebabkan adanya kepuasan tinggi terhadap layanan live commerce yang diberikan Kol.id


High Standard of Quality Jasa Live Streaming


Dengan standar kualitas tinggi dan didukung oleh perangkat live streaming yang proper dan tim internal Kol.id yang kompeten untuk hasil terbaik.


Budget That Makes Sense


Dengan struktur biaya Kol.id yang terbaik, Kol.id menawarkan layanan berkualitas tinggi untuk hasil signifikan untuk peningkatan pemasaran bisnis klien.


Best in Class Services


Kol.id menjadi yang terbaik di kelasnya, dengan rekam jejak yang impresif dan kepercayaan yang terjaga dari perusahaan-perusahaan klien.




Nah, itulah tadi mengapa jasa live streaming dari Kol.id menjadi kunci dalam pemenuhan kebutuhan marketing bisnis.

Komentar

back to top